MIAMI – Copa America 2024 akan segera bergulir. Gelaran Copa America tahun ini pun diklaim Presiden CONMEBOL (Konfederasi Sepakbola Amerika Selatan), Alejandro Dominguez, sebagai menjadi edisi paling kompetitif sepanjang sejarah.
Sebanyak 16 negara benua Amerika akan berlaga di Copa America 2024. Rencananya, ajang bergengsi itu digelar terpusat di Amerika Serikat mulai 20 Juni sampai 14 Juli 2024.
Walau ajangnya belum dimulai, Dominguez menyatakan kalau Copa America 2024 akan menjadi edisi paling kompetitif sepanjang sejarah gelaran tersebut. Dia menyampaikan, masing-masing tim kontestan saat ini mengalami peningkatan dan pemenangnya akan sulit ditebak.
“Copa America ini akan menjadi yang paling kompetitif dalam sejarah,” tutur Dominguez, seperti dilansir dari Ole, Selasa (18/6/2024).
“Jika seseorang bertanya kepada saya tim mana yang menjadi favorit, saya tidak bisa menjawab yang mana karena ini akan menjadi piala yang sangat kompetitif. Diharapkan semua pertandingan berjalan dengan antusias yang sangat tinggi,” sambungnya.
Lebih jauh, Dominguez membeberkan betapa dahsyatnya antusias suporter Copa America 2024. Dikatakan, sejauh ini sudah ada lebih dari satu juta tiket yang telah terjual. Dominguez menuturkan, animo tinggi ini menandakan bahwa investasi yang CONMEBOL lakukan selama ini berjalan mulus.
“Lebih dari 1 juta tiket telah terjual dan bahkan lebih banyak lagi yang akan terjual. CONMEBOL adalah konfederasi di dunia yang paling banyak menginvestasikan kembali pendapatannya,” tutur pria berusia 52 tahun itu.
“Sebanyak 95 persen dari apa yang didapat diinvestasikan kembali. Lalu, 5 persen sisanya untuk membayar pajak,” lanjutnya.
“Pada Desember, ada 59 tim di benua ini yang melakukan investasi ulang pada stadion mereka, lapangan pertandingan, kenyamanan, dan keamanan. Karena kami ingin memiliki sepak bola yang bagus, memainkan bola yang lebih baik,” jelas Dominguez.
Sementara itu, laga Argentina kontra Kanada di Grup A akan menjadi pertandingan pembuka Copa America 2024. Duel tersebut dijadwalkan berlangsung di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Amerika Serikat, Jumat 21 Juni 2024 pukul 07.00 WIB.
(Djanti Virantika)