Tahan Imbang Real Madrid, Pelatih Real Sociedad Girang Bukan Main: Ini Kesuksesan Besar!

Muammar Yahya Herdana, Jurnalis
Selasa 31 Januari 2023 01:15 WIB
Laga Real Madrid vs Real Sociedad di Liga Italia 2022-2023. (Foto: Reuters)
Share :

MADRID – Pelatih Real Sociedad, Imanol Alguacil, angkat bicara soal kesuksesan timnya menahan imbang Real Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2022-2023. Dia menilai hasil ini menjadi kesuksesan besar bagi timnya.

Ya, duel Real Madrid vs Real Sociedad di Santiago Bernabeu, Madrid, Senin 30 Januari 2023 dini hari WIB harus berakhir imbang 0-0. Padahal, Real Madrid sebenarnya mampu menunjukkan dominasinya.

BACA JUGA: Carlo Ancelotti Menolak Kibarkan Bendera Putih meski Real Madrid Sudah Tertinggal 5 Poin dari Barcelona

Tampil di kandang sendiri, tentu saja Real Madrid memiliki keuntungan yang besar untuk bisa meraih kemenangan. Namun, Los Blancos gagal mencapai hal tersebut dan tidak dapat memperkecil selisih poin dari Barcelona yang kokoh di puncak klasemen.

BACA JUGA: Kecewa Ditahan Real Sociedad 0-0, Thibaut Courtois: Real Madrid Layak Menang!

Alguacil tidak merasa hasil tersebut seperti kemenangan bagi Real Sociedad. Meski begitu, dirinya mengakui bahwa bisa menahan imbang merupakan sebuah kesuksesan besar yang dapat didapatkan timnya di laga tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya