MILAN – Gelandang Inter Milan, Geoffrey Kondogbia, menyatakan Paul Pogba sudah dianggap sebagai saudara sendiri. Namun, dia akan mencabut status tersebut saat bertemu Il Polpo –julukan Pogba– di partai kontra Juventus pada Senin 20 Oktober 2015.
Inter mengusung misi mengakhiri dua pertandingan tanpa kemenangan di Serie A. Sementara Juventus mulai menemukan tren positif setelah meraup tiga angka penting melawan Sevilla dan Bologna.
Rivalitas Inter dan Juventus juga dirasakan Kondogbia, meskipun masih berstatus pemain baru yang didatangkan di musim panas lalu. Mantan bintang AS Monaco tersebut juga berjanji tak menganggap Pogba sebagai saudara selama 90 menit dalam pertandingan nanti.
“Pogba sudah seperti saudara buat saya. Tapi di lapangan, kami akan menjadi musuh selama 90 menit,” imbuh Kondogbia kepada Inter Channel, Sabtu (17/10/2015).
Kondogbia dan Pogba sama-sama lahir pada 1993. Keduanya hanya dipisahkan jarak satu bulan. Uniknya, dua gelandang berkaki panjang tersebut sama-sama mengoleksi 30 caps untuk Tim Nasional Prancis.
Sayangnya dalam skuad terbaru Prancis, Kondogbia tidak dipanggil pelatih Didier Deschamps, sementara Pogba diikutsertakan. Sebagai gantinya, Lassana Diarra kembali dipanggil untuk pertama kali dalam lima tahun.
(Fetra Hariandja)