Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Menang 2-1 atas Honduras U-17, Timnas Indonesia U-17 Cetak Kemenangan Perdana di Piala Dunia U-17!

Cikal Bintang , Jurnalis-Selasa, 11 November 2025 |01:04 WIB
Menang 2-1 atas Honduras U-17, Timnas Indonesia U-17 Cetak Kemenangan Perdana di Piala Dunia U-17!
Timnas Indonesia U-17 mencetak sejarah di Piala Dunia U-17 2025 setelah menang 2-1 atas Honduras U-17. (Foto: PSSI)
A
A
A

TIMNAS Indonesia U-17 mencetak kemenangan perdana sepanjang keikutsertaan di ajang Piala Dunia U-17. Kemenangan perdana diraih setelah Garuda Asia -julukan Timnas Indonesia U-17- membungkam Timnas Honduras U-17 dengan skor 2-1.

Hasil manis itu diraih dalam laga terakhir Grup H Piala Dunia U-17 2025. Timnas Indonesia U-17 menumbangkan Honduras U-17 di Aspire Zone, Al Rayyan, Qatar pada Senin 10 November 2025 malam WIB.

Mierza Firjatullah beraksi di laga Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Honduras U-17 (Foto: PSSI)

Dalam laga tersebut, dua gol Timnas Indonesia U-17 dicatatkan Evandra Florasta (52’ (P)), dan Fadly Alberto (72’). Sementara itu, Timnas Honduras U-17 hanya mampu membalas via Luis Suazo (54’ (P)).

1. Timnas Indonesia U-17 Tampil di Dua Edisi Piala Dunia U-17

Tiga poin ini menandakan kemenangan pertama Timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Dunia U-17. Garuda Asia diketahui sudah dua kali mengikuti turnamen sepakbola paling bergengsi usia 17 tahun tersebut.

Pada edisi 2023, Timnas Indonesia U-17 bertindak sebagai tuan rumah. Namun sayang, mereka tak mendapatkan satupun kemenangan setelah imbang dengan Ekuador (1-1), Panama (1-1), dan kalah dari Maroko (1-3).

Kemudian pada edisi kali ini, Timnas Indonesia U-17 menelan kekalahan dalam dua laga awal fase grup dari Zambia (1-3), dan Brasil (0-4). Tak ayal, kemenangan atas Honduras U-17 menjadi sejarah bagi Timnas Indonesia U-17.

 

2. Timnas Indonesia U-17 Buka Peluang Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025

Kemenangan ini membuka peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke fase gugur sebagai salah satu dari delapan tim peringkat ketiga terbaik. Pasukan Nova Arianto saat ini menduduki posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi tiga poin.

Rafi Rasyiq beraksi di laga Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Honduras U-17 (Foto: PSSI)

Di klasemen peringkat ketiga terbaik, mereka menempati posisi sembilan dengan selisih gol (-5). Kini, Evandra Florasta dan kolega tinggal menunggu hasil pertandingan terakhir dari Grup I, J, K dan L untuk menentukan nasib lolos atau tidaknya ke fase gugur Piala Dunia U-17 2025.

Untuk lolos ke 32 besar, Timnas Indonesia U-17 mesti berharap Paraguay atau Arab Saudi kalah selisih enam gol dari lawan-lawannya di laga pamungkas fase grup malam ini. Selain itu, diharapkan Uganda dan Cile tidak menang saat bermain di laga terakhir fase grup yang juga digelar malam ini.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement