LONDON – Angin segar datang untuk Chelsea. Sang calon pemilik baru Chelsea, Todd Boehly, dikabarkan siap menggelontorkan dana segar mencapai 200 juta poundsterling atau senilai Rp3,6 triliun untuk mendukung sang pelatih, Thomas Tuchel, berburu pemain baru.
Seperti diketahui, Dewan Liga Premier telah memberikan persetujuan kepada Boehly untuk menyelesaikan pengambilalihan Chelsea. Namun, belum diketahui pasti kapan secara resmi dirinya akan mengambil alih tim berjuluk The Blues itu dari kepemilikan Roman Abramovich.
Tentunya, ini merupakan kabar gembira bagi para penggemar Chelsea. Sebab, dengan masuknya Boehly, The Blues bisa berburu pemain di bursa transfer musim panas ini.
BACA JUGA: Performa Menurun Drastis, Thomas Tuchel Mulai Pertanyakan Kualitas NGolo Kante
Menurut laporan The Telegraph yang dilansir dari Metro, Rabu (25/5/2022), Boehly siap mengucurkan Tuchel dana segar untuk belanja pemain. Kabarnya, dia akan memberi suntikan dana sebesar 200 juta pounds atau senilai Rp3,6 triliun, meskipun sebagian dana tersebut akan berasal dari penjualan pemain Chelsea.
BACA JUGA: Chelsea Tutup Liga Inggris 2021-2022 dengan Kemenangan, Thomas Tuchel Merasa Puas
Lebih lanjut, laporan tersebut mewartakan kalau Tuchel ingin membenahi lini serangnya. Adapun nama yang menjadi incarannya yaitu penyerang Manchester City, Raheem Sterling.
Kontrak Sterling sendiri saat ini hanya menyisakan satu musim saja. Jadi, bukan tidak mungkin kalau Man City akan melepasnya. Terlebih, mereka juga telah memiliki pemain anyar baru, yaitu Erling Haaland.