LIVERPOOL - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, tidak bisa menutupi rasa kagumnya terhadap gol kedua pemain Liverpool, Mohamed Salah, ke gawang Manchester City. Menurutnya, gol itu mencerminkan kemampuan Salah yang sungguh luar biasa.
Main di Anfield, dalam lanjutan Liga Inggris, 2021-2022, Minggu 3 Oktober 2021, Liverpool beradu kekuatan dengan Man City. Pertandingan berjalan amat ketat karena jual-beli gol terjadi.
Pertandingan berakhir imbang 2-2, tetapi gol kedua Liverpool yang dicetak Salah dipuji banyak orang. Ferdinand adalah salah satu orang yang terbuai oleh gol Salah. Dia bahkan sampai sesak napas melihat gol itu.
"Dia adalah pemain terbaik di Liga Inggris saat ini. Dada saya sesak berbicara seperti ini tentang pemain Liverpool,โ kata Ferdinand di saluran Youtube-nya Vibe on Five, Rabu (6/10/2021).
BACA JUGA: Bukan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi, Ini Dia Pemain Terbaik di Dunia
โ(Golnya) seperti main di FIFA, tembakan itu, saya sudah melakukannya berkali-kali di FIFA saat Anda berpura-pura akan menmbak ke sudut atas, kemudian Anda meliuk kembali. Keterampilannya bukan main,โ lanjut Ferdinand.