KOMPETISI sepakbola Liga Inggris musim 2019-2020 kini tengah ditangguhkan. Langkah tersebut diambil setelah seorang pemain Chelsea, yakni Callum Hodson-Odoi, dan Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, dinyatakan positif terjangkit virus korona.
Penangguhan di Liga Inggris pun berlangsung selama tiga pekan, yakni hingga 3 April 2020. Tetapi, banyak pihak meyakini masa penangguhan bisa terus berlanjut karena situasi dari penyebaran virus korona yang masih merebak luas. Jika kondisi tersebut terus berlanjut, musim 2019-2020 diragukan bisa terus dilanjutkan.
Tentu saja, kondisi ini membuat cemas banyak tim. Sebab, jika musim tak berlanjut hingga akhir, klub-klub di Liga Inggris terancam kehilangan pendapatan dalam jumlah yang sangat besar. Hal ini pun bakal berdampak pada pembelian pemain di bursa transfer musim panas 2020.
BACA JUGA: Klub di Liga Inggris Menolak Lanjutkan Musim jika Virus Korona Masih Mengancam
Sebagaimana diwartakan The Sun, Sabtu (14/3/2020), klub-klub di Liga Inggris bisa kehilangan lebih dari 400 juta poundsterling atau sekira Rp7 triliun jika musim 2019-2020 dihentikan. Jumlah tersebut merupakan hadiah total yang diraih klub-klub di Liga Inggris setiap musimnya.
Follow Berita Okezone di Google News