ROTTERDAM – Kapten Tim Nasional (Timnas) Belanda, Virgil van Dijk, memuji kehebatan rekan-rekannya saat menjamu Irlandia Utara di laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2020. Pada laga yang dimainkan di Stadion Feijenoord, Jumat (11/10/2019) dini hari WIB itu, Belanda menang dengan skor 3-1.
Akan tetapi, kemenangan itu pun diraih dengan sangat tidak mudah. Pasalnya, Belanda nyaris saja dipermalukan dihadapan publik sendiri setelah tertinggal 0-1 pada menit ke-75 lewat gol Irlandia Utara, John Magennis.

Meski begitu, Belanda tidak menyerah. Mereka tetap bermain dengan sabar dan menunjukkan kualitasnya ketika laga memasuki menit ke-80. Pada 10 menit laga tersisa tersebut, Belanda mampu membalikkan keadaan yang diawali dengan gol Memphis Depay.
Baca juga De Jong Bangga Beri Kontribusi Besar atas Kemenangan Belanda dari Irlandia Utara
Setelah menyamakan kedudukan, Belanda berhasil mencetak gol kedua mereka pada menit akhir lewat aksi Luuk de Jong. Meski kemenangan sudah hampir dipastikan, tetapi Belanda kembali menambah keunggulan lewat gol Depay yang membuat skor berubah menjadi 3-1.