MANCHESTER – Kedatangan Alexander Buttner tidak membuat gentar Patrice Evra. Evra menegaskan siap bersaing dengan bek kiri asal Belanda tersebut.
Dalam beberapa musim terakhir, Evra sudah menjadi bek sayap kiri andalan Sir Alex Ferguson di Manchester United. Namun, pada akhir musim lalu performanya mengalami penurunan yang drastis
Menjelang bursa transfer ditutup musim lalu, Ferguson secara mengejutkan membeli Buttner dari Vittese Arhem. Kedatangannya diharapkan menjadi pesaing Evra dalam memperebutkan posisi bek sayap kiri.
Kendati demikian, Evra mengaku tidak dalam tekanan untuk menampilkan performa terbaiknya. Sebab, bek sayap kiri asal Prancis ini tidak akan membiarkan Buttner dengan begitu mudah merebut tempatnya di bek sayap kiri.
“Sepakbola itu seperti sebuah pyramid. Sangat mudah untuk mencapai papan atas dalam sebuah penampilan, namun bagian tersulit adalah mempertahankannya,” ungkap Evra, sebagaimana diberitakan Sky Sports, Rabu (26/9/2012).
“Sangat mudah bagi orang untuk mengatakan sekarang kami sudah membeli seorang bek kiri, Patrice Evra harus bertarung untuk mendapatkan tempatnya. Evra selalu bertarung untuk mendapatkan tempat inti,” lanjut mantan bek Monaco itu.
“Jika ada seorang pemain baru atau tidak saya tidak peduli karena harus menghormati jersey tim anda. Ketika anda bermain untuk Manchester United, maka itu sebuah tantangan yang sangat besar,” pungkasnya.
(hmr)