MILAN – AC Milan secara mengejutkan berencana meminang striker Liverpool yang kurang bersinar musim lalu Andy Carroll. Rossoneri terkesan dengan keunggulan fisik Carroll.
Hal ini ditegaskan oleh Piersilvio Berlusconi yang tak lain adalah putra dari Silvio Berlusconi, sang pemilik Milan. Piersilvio mengaku ingin menjadikan Carroll yang baru berusia 23 tahun sebagai bagian dari proyek Rossoneri yang tengah meremajakan skudnya.
Rossoneri tampaknya tertarik dengan rapor Carroll bersama Inggris di Euro 2012 lalu. Meski hanya mencetak satu gol ke gawang Swedia selama Euro, tapi keunggulan fisik Carroll yang tinggi besar dan jago dalam duel-duel udara ternyata menarik minat Milan.
Sejauh ini, Milan sudah mendapatkan Riccardo Montolivo (Fiorentina), Bakaye Traore (Nancy), dan Fransesco Acerbi (Chievo). Kecuali Acerbi yang dibeli sebesar 4 juta euro, pemain lain didapat secara gratis.
“Ini merupakan Milan yang lain, Milan yang lebih muda. Kami akan memulai proyek baru,” kata Piersilvio kepada Corriere dello Sport, Rabu (4/7/2012).
“Siapa yang ingin saya lihat berkostum Milan? Terlalu bermimpi jika saya bilang Andres Iniesta, jadi katakanlah saya terkesan dengan kemampuan fisikal striker Inggris Andy Carroll. Saya ingin merekrutnya,” aku Piersilvio.
(hmr)