MAKASSAR - Stopper PSM Makassar asal Korea Selatan, Kwon Jun, yang senantiasa bermain lugas mengawal jantung pertahanan Pasukan Ramang memberi kejutan bagi pacarnya, Kim In Hye.
Saat jeda berakhirnya babak pertama laga antara PSM kontra Semen Padang, Minggu (15/1/2011), Kwon tidak segera masuk ke ruang ganti, melainkan berjalan naik tangga stadion menghampiri Kim sang pujaan hati yang duduk menonton di tribun utama Stadion Mattoanging.
Di tangannya, pemain belakang Negeri Ginseng yang mengawali kiprah bersepakbolanya di Brasil itu, membawa buket berisi beberapa tangkai bunga mawar merah. Buket itu diberikannya kepada sang kekasih. Mereka pun berpelukan dengan begitu mesra.
Aksi romantis bek jangkung yang dua musim terakhir membela Pasukan Ramang itu menyulut dukungan suporter. Penonton bersiul dan bertepuk tangan menyambut kebahagiaan mereka berdua.
Si gadis merupakan pengajar bahasa Korea pada sebuah lembaga pendidikan di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Kwon dan Kim berencana mengikat tali pernikahan pada Juli mendatang.
(acf)