Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Burdisso Ingin di Roma

Dewi , Jurnalis-Senin, 17 Mei 2010 |14:22 WIB
Burdisso Ingin di Roma
Foto: Nicolas Burdisso/Getty Images
A
A
A

ROMA – Nicolas Burdisso menyatakan keinginannya bertahan bersama AS Roma. Dia menolak kembali ke klub yang memilikinya, Inter Milan.
 
Awal musim lalu, Burdisso dipinjamkan I Nerazzurri ke Roma. Tanpa disangka, kedua tim ternyata bersaing ketat dalam perburuan gelar juara Serie A, meski di penghujung kompetisi Inter yang keluar sebagai kampiun.
 
Sedianya masa kontrak pinjaman Burdisso habis akhir musim ini. Tapi, bek tengah berkebangsaan Argentina berharap I Giallorossi mau mempermanenkan statusnya.
 
“Ini sulit, tapi pengalaman ini akan sangat berguna untuk tahun depan. Tak ada yang disesali, hanya ada kesenangan. Kami mengawali musim dengan buruk dan akhirnya berjuang merebut scudetto hingga detik terakhir,” tandas Burdisso.
 
“Ini awal masa depan Roma, kami ingin terus bersama,” pungkasnya seperti disitat Tribalfootball, Senin (17/5/2010).

(Dewi)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement