TURIN - Alessandro Matri akhirnya telah memutuskan masa depan karier sepakbolanya. Matri mengaku akan tetap bertahan bersama Juventus, terlebih dirinya merasa masih dibutuhkan oleh tim.
Beberapa belakangan ini, mantan pemain Cagliari ini memang sempat dikabarkan akan pergi dari Turin. Akan tetapi, Matri membantah kabar tersebut dengan memperpanjang kontraknya di Juventus Stadium hingga Juni 2007.
"Saya ingin tinggal di Juventus selama peranku penting di sini, meski sadar bahwa gol merupakan hal krusial bagi seorang striker," pungkas pemain berusia 28 tahun tersebut, seperti dilansir Football-Italia.
Matri memang telah berhasil kembali masuk ke dalam skuad utama I Bianconeri, terakhir dirinya berhasil menyumbangkan gol ke gawang Inter Milan, pekan lalu. Hal tersebut yang membuat dirinya yakin memilih tetap bertahan bersama Juve.
“Saya merasa masih diperlukan dalam tim dan bahagia bisa berada di sini. Senang rasannya bisa memakai kostum I Bianconeri. Meskipun, saya tak bermain dalam setiap pertandingan, saya merasa beruntung bisa bermain bagi salah satu tim terbaik di dunia," pungkasnya.
Follow @bola_okezone untuk update info seputar sepakbola
(Muhammad Indra Nugraha)